Sampai pada suatu ketika kami pameran di MALL ternama di kota Malang. Alhamdulillah dapet tempat yang sangat tidak strategis, jarang dilewati orang dan sangat tidak menarik lokasinya. Waktu jaga stand di pameran ini lebih banyak saya gunakan untuk online di internet sambil baca artikel, saat itulah pertama kali saya kenal FanspageID. Hari pertama dan kedua pameran berlalu dengan total kunjungan 2 orang itupun teman-teman yang saya sengaja undang untuk datang. Karena sepi inilah saya punya banyak waktu membaca dan bereksperimen dengan Facebook dari panduan yang diberikan di Fanspage-id.com.
Sebenarnya sama norma yang ada di jualan ONLINE dan OFFLINE. Beberapa hal yang harus diperhatikan adalah :
1. Kecepatan respon dalam menjawab setiap komentar atau tanggapan dari pelanggan. Hal ini juga saya tekankan ke setiap crew Toko Clodi Murah bahwa setiap komentar, atau apapun pernyataan yang ada di facebook toko clodi murah harus dijawab walau Cuma OKE, YA, Terima kasih dan sebagainya.
2. Promosi harus ada untuk mengakselerasi program kerja toko. Bisakah jualan tanpa promosi ? jawabnya bisa tapi akan berjalan sangat lambat. Maka dari itu pertama kali yang saya pelajari adalah teknik bagaimana berpromosi secara efektif dan efisien.
3. Kelemahan terbesar toko online adalah pada sisi kepercayaan pelanggan. Kami punya trik untuk satu hal ini yaitu dengan mengupload foto setiap kegiatan yang kita lakukan, misalkan kegiatan pada saat pameran, kegiatan di toko pada saat ada pembeli, kegiatan sales pada saat nagih ke babyshop, kegitan bongkar barang ataupun kirim barang dan sebagainya. Karena kami yakin dengan mengupload setiap kegiatan ini akan menumbuhkan kepercayaan bahwa toko clodi murah adalah benar-benar toko dan bukan abal abal.
4. Untuk memudahkan komunikasi buat banyak alternatif jalur komunikasi, saat ini kami bisa dihubungi melalui sms, telpon, Whatsapp, BBM, YM ataupun Facebook.
5. Untuk berinovasi jangan terlalu banyak berfikir, segera jalankan idenya dan lakukan evaluasi secara terukur. Tidak usah takut akan gagal karena dari kegagalan akan muncul jalan baru menuju keberhasilan.

Saat ini hamper 80% transaksi didapatkan dari ONLINE, untuk itu kami sadar untuk terus memperkuat teknik penjualan online kami. Penjualan online toko clodi murah didukung di www.tokoclodimurah.com dan www.facebook.com/tokoclodimurah . Facebook kami gunakan untuk mendatangkan traffic ke web kami dengan cara selalu membuat status yang mengarahkan pembeli mengunjungi web kami.
Karena untuk beberapa merk clodi kami sudah menjadi distributor wilayah maka untuk saat ini fokus terbesar kami adalah mendatangkan banyak agen. Penjualan retail tidak lagi menjadi prioritas. Kami membuat system keagenan yang memudahkan reseller untuk saling support dalam hal pendistribusian produk. Saat ini agen atau reseller kami buka pintu selebar-lebarnya untuk belajar bersama kami dalam hal bagimana berjualan di FB. Kebetulan kami memiliki ratusan ribu data prospek pelanggan yang siap kami berikan pada setiap agen, data ini berupa akun facebook calon konsumen yang bisa di add untuk menjadi teman di facebook agen-agen kami. Selain itu kami juga memberikan support training pemanfaatan facebook untuk meningkatkan penjualan clodi. Sementara untuk saat ini masih terbatas pada agen atau reseller yang ada di Malang, selanjutnya kami mengupayakan bisa juga diterapkan kepada agen yang berada di luar Malang.
Untuk memperkuat penjualan di Facebook kami mencoba untuk menggunakan semua fasilitas yang ada, yaitu:
1. Fanspage : kami gunakan untuk branding dan jalur komunikasi stok barang dengan reseller, karena album yang ada di fanspage selalu update, barang atau motif yang dipajang di fanspage berarti ready stok, motif yang sudah tidak dipajang berarti sudah tidak ada stok
2. Group : kita gunakan komunikasi dengan member atau reseller, kami menggunakan secret group agar lebih privat.
3. Personal account juga tetap kami gunakan karena untuk chatting dengan pelanggan harus menggunakan personal account, untuk personal account ini juga digunakan reseller untuk terus menambah teman yang tertarget, jadi hanya orang-orang yang memiliki prosepek membeli clodi yang di invite menjadi teman.
Setelah mengembangkan usaha secara online selama dua tahun, kami saat ini memiliki data yang sangat menunjang dalam menentukan target pasar. Facebook yang memiliki fitur yang sangat lengkap memudahkan kami memilah target pasar. Saat ini kami mengetahui kota mana yang menyumbang pendapatan terbesar, kemudian rentang usia pelanggan, serta criteria demografi lainnya. Data ini yang akan kami gunakan untuk memperluas pasar dan tentunya akan kami bagikan kea gen dan reseller kami. Jadi agen dan reseller tidak perlu melakukan riset dari awal lagi untuk menentukan siapa calon pembeli mereka. Data dan informasi tetntunya sangat penting, inilah yang kami yakini akan menjadi senjata pamungkas kami di masa yang akan datang.
Crew di toko clodi murah sudah ada 4 orang, dengan masing-masing orang memiliki pembagian tugas yang saling mensupport. Harapannya awal tahun depan sudah harus menambah orang lagi untuk membantu menangani pekerjaan online yang semakin sibuk. Ada rencana juga Toko clodi murah akan kami berikan panggilan baru yaitu KOCOMU, semoga akan semakin menguatkan brand toko clodi murah di hati bunda di seluruh Indonesia.
Facebook bisa dikatakan sebagai sarana paling penting dalam proses penjualan produk di Toko Clodi Murah (KOCOMU). Menyadari hal itu kami sebagai admin tahu betul tantangan utamanya adalah bagaimana menambahkan jumlah LIKE pada fanspage secara berkesinambungan dan menjaga interaksi di Fanspage supaya tetap tinggi. Menambah jumlah Like dan menjaga interaksi tetap tinggi bisa dilakukan dengan dua cara yaitu cara pertama dengan menggunakan Facebook ads dan cara kedua adalah dengan membuat konten status yang mengundang interaksi. Atau malah kedua cara ini dilakukan bersama – sama.
Kalau dengan Facebook ads, KOCOMU memilih sasaran iklan ditujukan kepada wanita, dengan range usia 25-34 tahun, status menikah, dengan interest pada bayi atau perlengkapan bayi. Budget yang dipasang gak perlu tinggi cukup 1-2$ sehari. Kadang kami juga mengisi pilihan behavior pada pengguna operating system windows (PC) atau android (smartphone). Dengan cara ini diharapkan jumlah LIKE terus bertambah sehingga pelanggan baru selalu tercipta. Kenapa kami menarget iklan ini hanya ke wanita karena di statistic kami (bisa dilihat di Audience Insights) pelanggan kami 92% wanita, dinama 78% dari pelanggan wanita ini berada pada usia 25-34 tahun. Pada Audience Insights juga bisa dilihat interest serta behavior dari pelanggan kami, sehingga sangat memudahkan kami dalam mencari target iklan KOCOMU.
Cara kedua sebenarnya yang paling saya suka adalah dengan memainkan konten status yang bisa mengundang interaksi yang tinggi. Selama ini setidaknya ada tiga macam status yang sukses meningkatkan interaksi walau tidak dengan iklan.
1. Clodi Gratis
yang sangat saya suka dari status ini adalah jangkauannya yang sangat luar biasa, bisa dilihat satu status tanpa iklan bisa menjangkau 28Ribu lebih dengan cara kita "memaksa" orang untuk mengetikkan komentar dan share status kita. Kelemahannya adalah kita jadi keluar biaya untuk menyediakan produk gratis tapi jika dihitung masih murah kok biaya yang harus dikeluarkan, pernah dengan status seperti ini total people reached sampai diatas 50Ribu orang padahal jumlah total like kami gak sebesar itu. Gambar disamping ini status masih belum ditutup karena undian baru akan ditutup seminggu lagi jadi masih ada kemungkinan people reached nya jauh lebih besar dari 28K
gambar diatas ini memperlihatkan jumlah engagement untuk status CLODI GRATIS dari beberapa kali percobaan, untuk dua status yang diatas bisa mencapai 2400 post klik dengan 3600 like, comment atau share. Bisa dibayangkan bukan, jika ada status seperti ini efek viralnya luar biasa.
2. Lelang
status ini adalah kesukaan kami, karena selain menghasilkan jangkauan yang luas dengan interaksi yang tinggi produk kami tetap terjual. Karena target dari status adalah bukan penjualan melainkan adalah interaksi yang tinggi maka ada beberapa syarat yang kami buat untuk "mempersulit" peserta lelang untuk memenangkan lelang.
Misalnya kami hanya memperbolehkan kenaikan nilai lelang tidak lebih dari 3000 rupiah saja, contoh kasus jika si A melakukan penawaran sebesar 10.000 maka si B, si penawar berikutnya harus menawar tidak lebih dari 13.000 hal ini gunanya agar lelang tidak cepat selesai dan komentar yang terjadi semakin banyak. Dan perlu diketahui jarang sekali lelang ini berakhir dengan hasil penjualan yang jauh dibawah harga sesungguhnya, biasanya produk dengan harga 60ribu terjual pada lelang dengan nilai 57ribu atau turun sebesar 5% saja.
Gak rugi kan kita selain mendapatkan traffic yang tinggi dengan tingkat interaksi yang sangat bagus, produk yang terjual dengan harga yang tidak rendah (biasanya turun 5%-10%) dari harga normal, anggap saja diskon atau biaya iklan.
3. Sayembara
Sayembara ini tujuan utamanya adalah branding, pernah dulu kita lakukan promo semacam ini dengan memberikan hadiah berupa membership gratis bagi siapa saja yang berkenan mengganti profile picture mereka dengan gambar yang kita tentukan (tentunya gambarnya adalah iklan branding KOCOMU) selama 2 bulan tanpa boleh diganti. Efeknya luar biasa banyak sekali ibu-ibu yang rela memajang logo KOCOMU hanya untuk mendapatkan keanggotaan GRATIS, kelebihan menjadi anggota atau member kami adalah diskon selamanya untuk semua produk tanpa terkecuali, tanpa syarat pembelian minimum. Artinya beli satu atau beli banyak diskon tetap banyak.
Ketiga jenis status diatas menjadi jurus pamungkas kami dalam mempertahankan tingginya jangkauan. Tetapi seperti diketahui jurus pamungkas tidak boleh keluar terus menerus, nanti akan menimbulkan efek jenuh dan penurunan performa. Lancarkan jurus pamungkas di saat yang tepat, maka hasilnya akan luar biasa.
---
Berikut customer-customer yang memborong produk Kocomu :)